\

Pages

Tuesday, October 28, 2014

Merk Minyak Zaitun Untuk Wajah, Cara Memakai dan Manfaat

Dibawah ini kita bahas mengenai  minyak zaitun untuk wajah baik dari segi manfaat dan cara pemakaian serta merk dan jenis yang digunakan.

Minyak zaitun atau olive oil memang telah dipercaya ratausah tahun bermanfaat untuk merawat kecantikan kulit wajah. Membuat wajah lebih bersinar. Tampak awet muda, dan sebagainya.

Hal itu banyak dibuktikan dengan banyak kosmetik menggunakan minyak zaitun sebagai bahan dasarnya. Misalnya mustika ratu yang telah membuat beberapa produk kecantikan berbahan dasar minyak zaitun.
Pemeliharaan kecantikan wajah dengan kosmetik berbahan dasar minyak zaitun banyak bertebaran dimana-mana. Mudah didapat serta mudah menggunakannya. Hal ini jelas beda jika menggunakan secara langsung dari minyak zaitun asli. Sedikit merepotkan karena tidak praktis.

Namun, penggunakaan minyak zaitun murni untuk perawatan wajah diharapkan dapat hasil maksimal disbanding dengan produk yang telah dibuat sedemikian rupa dibuat praktis dan menarik.
Maksimal yang saya maksud karena minyak zaitun yang digunakan benar-benar asli, tanpa tambahan apapun sehingga hasilny akan terasa lebih cepat.

Cara Menggunakan Minyak Zaitun untuk wajah
Untuk perempuan yang ingin menggunakan minyak zaitun secara murni untuk perawatan wajah. Olive oil ini bisa digunakan sebagai masker.  Cukup usapkan secara merata pada wajah.  Biarkan satu dua atau tiga menit kemudian bilas dengan air hangat.

menggunakan masker dengan minyak zaitun bermanfaat untuk mencegah penuaan dini. Jadi diharapkan para ibu tidak terlihat cepat tua.

Cara ini bisa dipraktekan kapan saja. Lebih baik pada malam hari sebelum tidur. Lalu lihat perkembangan setelah menggunakan. Jika memang efektif dan cocok, maka segera buang masker yang selama ini anda gunakan. Cukup minyak zaitun saja toh.

Jenis minyak zaitun untuk wajah yang digunakan untuk Wajah
Jenis yang digunakan adalah yang EVOO ( extra Vir*in olive oil ) – note tanda* adalah huruf G.
EVOO adalah jenis minyak zaitun murni tanpa tambahan apapun. Itu adalah jenis minyak zaitun terbaik yang banyak manfaatnya.

Memang bisa juga jenis dibawahnya, yaitu Ekstra Light Olive  OIL.  Namun dikhawatirkan hasilnya tidak maksimal. Lagipula harga dua jenis ini tidak beda jauh.  Jadi buat apa beli yang nanggung untuk perawatan kecantikan wajah.

Untuk merk minyak zaitun yang bagus dipakai untuk wajah, ibu bisa membeli minyak zaitun merk Bertolli, Borges, atau Filippo Berio. Terserah pilih yang mana.

Untuk belinya bisa didapat di supermarket terdekat. Bisa di carefour, hypermart, indomaret, alfamart, superindo, hari-hari pasar swalayan atau di mini market lokal di kota masing-masing.
merk terbaik I TentangI kontakI PrivasiI SanggahanI